13 Desember 2017

Math Around Us

Posted by bianglalabasmah at 12/13/2017 09:36:00 PM
Sengaja meletakkan baju-baju putri hafizhah kami di atas meja ruang tamu setelah saya menyetrikakannya untuk mudah diambil oleh duo-A hafizhah kami. Setelah bebersih dari kamar mandi, Asma' pun mendekati meja yang saya tunjukkan untuk bersegera memakai baju.

"Ayo kak! Dipake bajunya. Malu keliatan auratnya.." Ajak saya.
Dengan sumringah, ia mendekat dan mencari bajunya. "Mana bajunya Asma'?" Belum sempat dijawab ia pun meraih baju yang ia kenali sebagai miliknya.
"Ummi, banyaknya bajunya masyaa Allah.." Ungkap Asma' senang.
"Ada berapa bajunya kah di atas meja?" Tanya saya yang ikut mendekat karena membantu 'Aisyah mengenakan baju.
"Hm.. ada dua." Jawabnya cepat.
"Oh ya kah? Ada dua? Coba dihitung lagi.." Pinta saya memberikan kesempatan pada Asma' untuk meyakinkan jawabannya tsb.
"Satu, dua, tiga." Tangannya pun menunjuk satu per satu baju sambil berhitung.
"Jadi, ada berapa bajunya, kak?"
"Ada tiga.."
"Banyak ya.. Bilang apa kalo begitu?"
"Masyaa Allah dan alhamdulillaah.."


Saya pun tersenyum sambil mengusap rambut Asma' yang masih basah. "Masyaa Allah dan Alhamdulillah juga untuk kakak Asma' yang udah bisa berhitung. Barakallaahu fiik ya nak.. Selalu bersyukur atas nikmat Allah."

Mari menstimulasi mereka dengan iman. Menyisipkan di setiap aktivitas anak dengan iman, agar mereka tumbuh menjadi hamba yang taat. Wallaahu a'lam.

#BasmahThariq
#GameLevel6
#Tantangan10Hari
#Day1
#ILoveMath
#MathAroundUs
#KuliahBunsayIIP

 

Bianglala Basmah Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea